Resep membuat Burasaq, kue khas Lombok yang sehat dan mengenyangkan

Lombokvibes.com, Lombok Tengah– Salah satu kue khas Lombok adalah Burasaq. Kue ini cukup langka ditemukan di tengah gempuran kue atau jajanan kekinian.

Kue Burasaq umumnya ditemukan di Daerah Lombok Tengah. Terutama di daerah Praya Barat.

Rasa gurih dan enak serta aroma khas daun pisang dari kue ini menjadikannya sangat lezat untuk disantap. Terlebih, bahan yang digunakan untuk membuat kue khas Lombok satu ini adalah beras ketan, yang tentunya sangat sehat dan mengenyangkan.

Untuk membuat kue yang satu ini pun cukup mudah. Kamu bisa mencoba resep di bawah ini!

(Foto: Burasaq/facebook: Hesty Ap)

Bahan-bahan

Beras ketan
Garam
Daun pisang
Biji kacang panjang
Tali
Air

CARA PENGOLAHANNYA:

  1. Pertama-tama siapkan dan bersihkan beras
    ketan, lalu direndam beberapa saat lamanya
  2. Setelah itu, dalam keadaan beras ketan itu
    basah, campurkan biji-bijian kacang
    panjang merah kemudian dibubuhi garam, lalu
    diaduk-aduk hingga rata.
  3. Setelah itu, siapkan daun pisang, kemudian
    potong kecil, taruh adonan sesuai takaran
    potongan daun pisang tersebut.
  4. Lakukan sebanyak mungkin, hingga beras
    ketan yang dicampur biji kacang itu habis
  5. Setelah itu, potongan daun pisang yang kecil itu dikumpul jadi satu lalu dibungkus lagi dengan
    daun pisang yang lebih besar dan diikat.
  6. Kemudian, dimasak atau ditanak hingga
    matang, kurang lebih dua jam setengah

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *